Jenis film :Komedi remaja,
Pemain : Owen Wilson, Leslie Mann, Nate Hartley, Troy Gentile, David Dorfman,Sutradara: Steven Brill,Produser: Richard Vane, Judd Apatow, Susan Arnold,Penulis : Seth Rogen ,Kristofor Brown ,Seth Rogen,Kristofor Brown,John Hughes,Editor :Thomas J. Nordberg
Running Time: 1 jam 42 menit
Release Date: 21 Maret 2008
Wade dan Ryan baru saja lulus SMP dan akan segera masuk di SMA yang baru yaitu McKinley High School.
Hari pertama masuk sekolah Wade dan Ryan menyelamatkan seorang siswa bertubuh sangat kecil yang bernama Emmit dari gangguan siswa jagoan sekolah yaitu Tery dan Ronnie.
Wade dan Ryan memang mendapat sahabat baru yaitu Emmit tetapi akibatnya bermusuhan dengan Tery dan Ronnie. Setiap hari Wade dan Ryan diganggu oleh Tery dan Ronnie.
Wade dan Ryan sudah berusaha melaporkan kenakalan Tery dan Ronnie kepada Kepala Sekolah tetapi gagal karena Tery sangat pintar membela diri untuk membantah semua tuduhan. Karena sudah putus asa dan sadar secara fisik tidak mungkin berkelahi, Wade, Ryan dan Emmit sepakat menyewa seorang pengawal.
Setelah memasang iklan di internet, Wade, Ryan dan Emmit terpaksa menerima seorang yang mengaku bekas tentara bernama Drillbit Taylor karena hanya dia yang bersedia dibayar murah.
Drillbit Taylor sebenarnya menipu, dia sebenarnya hanyalah seorang gelandangan yang kerjanya mengemis di perempatan jalan. Drillbit sama sekali tidak bisa ilmu beladiri, bahkan sebenarnya ia dan teman-temannya berencana mencuri barang-barang di rumah Wade.
Untuk menutupi kelemahannya tidak bisa beladiri, Drillbit menghindari perkelahian dengan Tery dan Ronnie dan berpura-pura mengajari Wade, Ryan dan Emmit beladiri yang tentu saja itu adalah beladiri bohongan. Ketika pelajaran beladiri dari Drillbit dipraktekkan Wade kepada Tery, tentu saja hasilnya gagal total, Wade dihajar Tery sampai berdarah-darah.
Wade, Ryan dan Emmit tentu saja kecewa dan berencana memecat Drillbit. Tetapi Drillbit menolak dipecat dan mengajukan suatu penawaran baru yaitu mengawal dengan cara menyamar menjadi guru McKinley High School. Wade, Ryan dan Emmit akhirnya menerima penawaran itu.
Drillbit berhasil menyamar menjadi seorang guru pengganti/cadangan. Agar lebih meyakinkan, nama Drillbit diubah menjadi Dr. Illbit.
Pada awalnya semua berjalan lancar, sebagai guru Drillbit bisa leluasa melindungi Wade, Ryan dan Emmit tanpa harus berkelahi. Bahkan Wade, Ryan,Emmit dan “Dr.Illbit” berhasil balik mempermainkan Tery dan Ronnie. Selain itu “Dr. Illbit” juga berhasil menjalin cinta dengan seorang guru wanita bernama Lisa Zachey.
Tetapi pada akhirnya Tery berhasil membongkar penyamaran Drillbit dan menghajar Drillbit sampai babak belur. Wade, Ryan dan Emmit sangat kecewa, apalagi teman-teman Drillbit sudah merampok barang-barang di rumah Wade.
Drillbit sudah berusaha mencegah teman-temannya merampok tetapi gagal, bahkan ia dihajar oleh teman-temannya (bayangkan dalam sehari Drillbit dihajar 2 kali, Kacian dech loe…)
Wade, Ryan dan Emmit marah besar dan tanpa ampun lagi mereka mengusir Drillbit.
Suatu ketika Tery menghina Wade di depan gadis yang dicintainya yaitu Brooke (seorang gadis keturunan Jepang). Karena merasa sangat dipermalukan, Wade nekat menantang Tery berkelahi. Perkelahian disepakati akan dilaksanakan di rumah Tery pada waktu pesta malam hari.
Karena kalah secara fisik, tentu saja Wade, Ryan dan Emmit dihajar habis-habisan oleh Tery dan Ronnie. Keselamatan ketiga anak itu benar-benar terancam, tetapi untungnya Drillbit datang membantu.
Dengan gayanya yang konyol, Drillbit berhasil menyelamatkan Wade, Ryan dan Emmit biarpun dia harus kehilangan jari kelingkingnya.
Opini saya tentang film ini :
Bagaimana mungkin Drillbit bisa dengan mudah masuk menjadi guru di McKinley High School? Dan bagaimana mungkin seorang seorang Gepeng (gelandangan dan pengemis) bisa mengajar siswa SMA? Hal-hal tidak logis tersebut tidak perlu terlalu dipikirkan karena film ini adalah film komedi, nikmati saja…
Sebagai film komedi film ini cukup lucu, bahkan ada beberapa lelucon yang sedikit porno biarpun tidak sevulgar film AMERICAN PIE.
Satu lagi yang menjadi perhatian saya adalah akting dari pemeran Lisa Zachey yaitu Leslie Mann. Diceritakan bahwa Lisa begitu tergila-gila pada “Dr. Illbit” yang ditunjukkan dengan tatapan matanya.
Akting tatapan mata kasmaran tersebut mengingatkan saya pada akting tatapan mata kasmaran bintang film Indonesia yaitu Sandra Dewi dalam film QUICKIE EXPRESS. Diceritakan bahwa Sandra Dewi (berperan sebagai Lila) tergila-gila pada Jojo (Tora Sudiro).
Berikut ini saya tampilkan kedua akting tatapan mata kasmaran tersebut :
Masih berhubungan dengan film QUICKIE EXPRESS, akting karakter konyol pemeran Drillbit Taylor (Owen Wilson) menurut saya mirip sekali dengan karakter konyol yang sering diperankan oleh Tora Sudiro. Bagi saya keduanya sama lucunya.
Berikut ini saya tampilkan gambar keduanya :
Hallo juga..trims yach sdh mampir di blog kami..jangan lupa KI$$ ads nya yach,,hehehe
ReplyDelete